Rabu, 17 Juli 2019

Beternak Ikan Betok

Oleh "Ahmad Rukbi, SP. MM. M.Si."
Penyuluh Perikanan Kab Musi Rawas

Cara Budidaya Ikan Betok Bagi Pemula. Kami hari ini memberikan cara budidaya ikan berok kapada kalian yang baru saja ingin mencoba untuk beternak ikan betok. Jika kalian ingin mencoba untuk budidaya ikan ini, kalian bisa membaca cara budidaya yang telah kami buat di bawah, langsung saja bahas cara di bawah ini. 

Cara Budidaya Ikan Betok Bagi Pemula

Ikan betok merupakan salah satu ikan yang paling banyak di temui di rawa-rawa. Ikan Betok seringnya dijual di pasar tradisional karena ikan ini kebanyakan adalah hasil tangkapan dari alam liar. Saat ini ukuran ikan Betok yang dijual di pasar sudah semakin kecil karena tingginya intensitas penangkapan di alam. Padahal ada yang tidak kita sadari bahwa sebenarnya ikan Bethok ini bisa dibudidayakan layaknya ikan nila.
Maka dari itulah kali ini kami akan mengajarkan pada anda cara budidaya ikan Betok bagi pemula yang benar. Kenapa yang benar? Karena kalau asal-asalan hasilnya tidak optimal. Oleh karena itu kita harus memperhatikan beberapa hal penting yang menjadi kunci utama keberhasilan budidaya ikan Bethok.
Ikan Betok merupakan ikan air tawar yang memiliki daya tahan serta kemampuan adaptasi yang bagus. Ikan ini sangat terkenal akan kemampuannya bertahan hidup pada lokasi yang hanya terdapat sedikit air. Di alam liar, ikan ini bahkan sering naik kedarat dengan bantuan kopengnya.
Nah apakah kalian ingin mencoba untuk budidaya ikan betok ini? Jika kalian ingin mencoba untuk budidaya ikan betok ini kalian bisa mencoba untuk menggunakan cara budidaya ikan betok yang kami buat di bawah ini. Tanpa menunggu terlalu lama lagi langsung saja kita bahas di bawah ini :

Persiapan Lokasi Dan Kolam Ikan Betok


Sebelum masuk pada tahapan yang lain, maka tahap pertama adalah pembuatan kolam, nah sebelum membuat kolam, maka kalian juga harus perhatikan lokasinya terlebih dahulu. Dalam pemilihan lokasi kalian bisa memilih lokai yang dekat dengat ladang milik kalian saja. Karena lokasi yang berdekatan dekat ladang memiliki suhu udara yang bagus untuk di jadikan kolam.
Jika kalian sudah mendapatkan lokasi yang pas, maka selanjutnya kalian bisa membuat kolam, untuk kolam kalian bisa membuat kolam. Untuk jenis kolam semua tergantung dari kalian kembali, kalian lebih suka dengan kolam jenis yang bagaimana. Setiap kolam yang kalian buat memiliki keunggulannya masing-masing, seperti kolam tanahbanyak terdapat planton, ganggang, cacing, dll. Yang akan menjadi pakan alami ikan betok.
Sedangkan untuk ukuran kolam semuanya tergantung dari kalian lagi. Jika kalian ingin budidaya dalam jumlah yang besar, maka kalian bisa membuat kolam yang besar. Namun jika kalian ingin mencoba untuk beternak dengan jumlah kecil, maka kolam bisa kalian buat dengan kecil saja.

Memilih Bibit Ikan Betok


Setelah pembuatan kolam sudah di lakukan maka selanjutnya adalah pemilihan bibit. Untuk bibit betok bisa kalian tangkap di alam liar, karena betok juga merupakan ikan biasa terdapatkan di perairan seperti rawa-rawa. Namun jika kalian mencari betok di alam liar, maka untuk ukuran tidak akan bisa sama semua.
Atau jika kalian ingin mendapatkan bibit betok, kalian bisa membeli betok di toko ikan. Sedangkan jika kalian memiliki kenalan yang beternak ikan betok, maka kalian bisa membeli bibit betok dari teman kalian tersebut. Atau jika kalian ingin memperoleh bibit betok dengan tersendiri, maka kalian bisa membeli induk betok yang berkualitas dan bisa mendapatkan bibit yang berkualitas.

Penebaran Bibit Ikan Betok


Jika kalian sudah mendapakan bibit ikan betok maka selanjutnya adalah penebaran ikan betok. Jika kalian ingin bibit ikan yang kalian beli hidup semua. Maka kalian harus berhati-hati dalam penebaran bibit ikan di dalam kolam yang sudah kalian siapkan.
Untuk menebar benih ikan, kalian harus melakukan dengan pelan-pelan, kalian bisa masukan bungkusan ke dalam kolam dan setelah itu di bukan dan di tuang dengan pelan-pelan. Karena jika kalian tuangnya dengan sembarangan maka akan membuat ikan menjadi stres dan akan mengakibatkan kematian pada ikan betok.

Pemberian Pakan Ikan Betok


Pakan merupakan proses pembesaran ikan betok. Jadi aturan pemberian pakan pada ikan betok hampir sama dengan ikan lainnya yakni bisa 2-3 kali dalam sehari. Dalam pemberian pakan kalian bis amemberikan dalam sehari 4-6% dari berat rubuhnya. Jika lokasi jauh dari rumah maka kallian bisa memberikan 2 kali dalam sehari pada jam 9 pagi dan 2 siang. Sedangkan jika rumah kalian dekat dengan kolam, maka kalian bisa memberikan ikan maka sehari 3 kali, pada jam 9 pagi, 2 siang, dan 8 malam.
Untuk memberikan pakan kalian bisa melakukan dengan cara memberikannya dikit demi sekit agar ketika ikan kenyana kalian dapat mengetahuinya. Karena jika kalian memberikan pakan ikan dengan jumlah banyak, dan ikan sudah kenyang maka makanan tersebut akan terbuang dengan begitu saja.

Perawatan Ikan Betok


Dalam budidaya ikan betok ini, pemeliharaan juga harus kalian lakukan. Agar ikan betok selalu dalam keadaan sehat, jadi tidak ada salahnya kalian melakukan perawatan pada ikan betok ini. Jika kalian sedang mendapatkan ikan yang sakit yang ngambang di permukaan air, maka kalian bisa menangkap ikan tersebut dan di pindahkan. Hal ini di lakukan agar ikan lainnya tidak mudah terserna penyakit juga.
Selain itu, kalian juga bisa membersihkan seitar kolam. Agar kolam selalu bersih dan tidak kotor karena akan mentebabkan sakit pada ikan, maka tidak ada salahnya kalian membersihkan kolam kalian. Jika terdapat sampah di dalam kolam, maka kalian bisa mengutip sampah tersebut.

Panen Ikan Betok


Nah jika sudah melewati masa perawatan maka selanjutnya adalah masa pemanenan. Biasanya ikan betok ini akan di panen jka sudah berumur 4 bulan. Namun jika kalian panen pada saat umur 3 bulan pun sudah bisa juda, karena tidak setiap permintaan konsumen itu sama semua.

Untuk cara pemanennya kalian bisa memanen dengan cara menanen semuanya, agar selanjutnya kalian bisa memasukan bibit yang baru lagi. Karena jika kalian panen dengan setengah-setengah ukuran tidak akan sama semua. Sedangkan ikan yang sudah di panen maka bisa langsung kalian panen langsung antar kepara konsumen dan pemesan ikan betok ini.

Cara Budidaya Ikan Betok Bagi Pemula

Bagaimana apakah kalian sudah paham dengan cara budidaaya ikan betok yang kami berikan di atas? Apakah kalian sudah ingin mencoba budidaya ikan betok ini? Jika sudah maka jangan menunggu lama lagi, langsung saja mencoba untuk beternak menggunakan cara budidaya ikan betok yang kami berikan di atas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar